Berbagai Informasi Tanda serta Ciri-Ciri Orang Hamil Muda | 2 Minggu | 1 Bulan | 2 Bulan

Jumat, 15 Agustus 2014

Tanda Dan Ciri-Ciri Wanita Baru Hamil

Tanda Dan Ciri ciri Wanita Baru Hamil - Di masa awal kehamilan tepatnya ketika seorang wanita baru mengalami kehamilan fisik akan mulai mengalami perubahan seperti payudara dan pembesaran pada rahim karena dimulainya proses perkembangan embrio. Selain fisik pada psikologis juga akan mengalami perubahan.

Tanda Dan Ciri ciri Wanita Baru Hamil
Tanda Dan Ciri ciri Wanita Baru Hamil

Setiap wanita memiliki tanda dan ciri ciri baru hamil perbedaan pada masing masing individu. Namun secara umum ada beberapa tanda dan ciri ciri wanita baru hamil seperti berikut.

Tidak terjadi menstruasi
Ketika seorang wanita baru hamil atau pada bulan pertama biasanya siklus menstruasi atau datang bulan tidak terjadi karena telah terjadi pembuahan pada sel telur yang kemudian berkembang di dalam uterus atau rahim. Dinding rahim yang biasanya mengalami peluruhan pada siklus menstruasi saat hamil hal itu tidak terjadi.

Rasa mual dan muntah
Tanda dan ciri-ciri wanita baru hamil umumnya ditandai juga dengan timbulnya rasa mual dan muntah dalam bahasa medis disebut dengan morning sickness. Dimana rasa mual dan muntah cenderung terjadi pada pagi hari saat baru bangun tidur.

Sering buang air kecil
Pada wanita baru hamil akan memiliki frekuensi buang air kecil yang lebih banyak karena telah terjadi pertumbuhan embrio atau janin. Uterus atau rahim pada masa ini akan mengalami pertumbuhan dan mulai mendesak kantung kemih mengakibatkan wanita yang baru hamil sering buang air kecil.

Perubahan mood
Tanda dan ciri-ciri wanita baru hamil selain dari fisik juga akan nampak dari perubahan perilaku dan perasaan, dimana terjadi peningkatan sensitivitas terhadap setiap rangsangan sehingga bisa menimbulkan perasaan dan emosi yang meningkat.

Bercak darah
Tanda dan ciri ciri wanita baru hamil pada bulan pertama biasanya ada sedikit perdarahan atau bercak darah namun jumlahnya tidak sebanyak darah saat menstruasi. Ini terjadi karena proses pertumbuhan embrio, bercak darah biasanya terjadi pada minggu ke 2 - 3 pada awal kehamilan. Namun apabila perdarahan yang terjadi dengan volume banyak mungkin itu adalah tanda dari adanya keguguran.

Selain tanda dan ciri-ciri wanita baru hamil di atas untuk melihat secara pasti bisa dilakukan dengan pemeriksaan tes urine atau tes kehamilan menggunakan tes pack. Ciri-Ciri Hamil Akibat Pengaruh Hormon

Tanda Dan Ciri-Ciri Wanita Baru Hamil Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Admin