Berbagai Informasi Tanda serta Ciri-Ciri Orang Hamil Muda | 2 Minggu | 1 Bulan | 2 Bulan

Minggu, 17 Agustus 2014

Penyebab Hamil Di Luar Kandungan

Penyebab Hamil Di Luar Kandungan - Ada beberapa masalah yang kadang terjadi pada kehamilan. Dari sekian banyak gangguan yang cukup sering muncul adalah terjadinya kehamilan di luar kandungan. Jenis gangguan ini sangat membahayakan bagi ibu juga janin yang terdapat di dalam kandungan karena dalam proses perkembangannya embrio atau janin tidak mampu tumbuh dengan baik.

Penyebab Hamil Di Luar Kandungan
Penyebab Hamil Di Luar Kandungan

Pada kehamilan normal janin akan tumbuh dan berkembang di dalam uterus atau rahim. Dimana plasenta mulai melapisi janin dan menempel di dinding rahim untuk mendapatkan aliran darah yang di dalamnya terkandung oksigen dan nutrisi dari tubuh ibunya. Sedangkan pada hamil di luar kandungan janin berada pada tuba atau saluran sel telur dimana pada bagian ini memiliki area yang jauh lebih sempit.

Karena janin tumbuh di bagian yang lebih sempit maka risikonya adalah terjadi pecah pada tuba sehingga berpotensi menyebabkan perdarahan dan bahkan keguguran. Tentu saja situasi ini sangat sulit untuk ditangani karena ibu akan mengalami perdarahan hebat sehingga membutuhkan tindakan medis secara akurat dan cepat.

Penyebab hamil diluar kandungan secara pasti belum diketahui. Namun sejauh ini diperkirakan adanya masalah pada tuba atau saluran sel telur menjadi faktor utama terjadinya kehamilan di luar kandungan.

Berikut beberapa faktor pencetus yang berpotensi menjadi penyebab hamil diluar kandungan.
  • Riwayat ibu sebelumnya pernah melakukan tindakan operasi di bagian organ reproduksi khususnya pada tuba saluran sel telur. Dimana bekas luka operasi menyisakan parut yang mengakibatkan saluran tuba menjadi semakin sempit.
  • Terjadi masalah pada panggul. Panggul mungkin pernah mengalami gangguan kesehatan baik karena cedera fisik maupun infeksi hal ini bisa berdampak pada perubahan anatomis saluran sel telur.
  • Efek dari obat obatan, beberapa jenis obat yang digunakan dalam jangka waktu yang cukup lama dengan dosis tinggi seperti antibiotik memiliki efek pada organ reproduksi juga beresiko mengganggu proses perjalanan sel telur yang telah dibuahi menuju ke rahim.
  • Penyakit tertentu seperti tumor, sel tumor yang terus membesar bisa mendesak saluran sel telur sehingga mempersempit jalan sel telur menuju uterus atau rahim.

Itulah beberapa penyebab hamil di luar kandungan. Ciri Ciri Anda Hamil Diluar Kandungan

Penyebab Hamil Di Luar Kandungan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Admin